Rabu, 22 April 2009

DEPAG KIRIM TIM PELSANAAN UNAS MA

Ujian Akhir Nasional (UNAS) tingkat SMA Mulai dilaksanakan hari ini . Kantor Wilayah Departem Agama (Kanwil Depag) Jatim mengirimkan tim pemantau pelaksanaan UNAS tingkat Madrasah Aliyah. Ada 38 tim yang dikirimkan ke kabupaten/ Kota yang ada di Jatim.
Menurut Humas Kanwil Depag Jatim Muhammad Nawawi di kantornya Senin, (20/4), Depag merupakan sebuah departemen yang mempunyai lembaga pendidikan. Untuk itu depag juga menggirinkan tim Pemantau UNAS di seluruh Jatim. Selain 38 tim dari Depag, juga dibantu tujuh Persatuan Wilayah kerja Pembantu Gubernur.
Tim dari Persatuan Wilayah kerja Pembantu Gubernur masing-masing dari Bojonegoro, madiun, Kediri, Surabaya, Besuki, Madura dan Malang, Meraka akan memantau UNAS dari segi lingkungan dan pelaksanaannya.
Tim pengawas dari Depag jatim berangkat Senin dan Selasa. Mareka melakukan pengawasan selama empat hari pelaksanaan UNAS. Nawawi mengatakan sistem pengawasan yang dilakukan kanwil Depag adalah sisten silang. Pengawasan diatur oleh panitia UNAS tingkat propinsi, Dinas Pendidikan dan Depag. Sistem silang yang dimaksud adalah pengawas dari SMA, SMK bertukar mengawasi MA.
Sampai saat ini ada 15699 MA baik negeri dan swasta yang melakukan UAS. Nawawi berharap dengan pengiriman Tim Pemantauini, UANS 2009 dapat berjalan dangan tertip, lancar serta amaqn terkendali.(oby)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar