Jumat, 08 Mei 2009

DEPAG JATIM ADAKAN PENYULUHAN BAGI DHARMA DUTA

Kantor Wilayah Departemen Agama (Kanwil Depag) Prov Jatim memberikan penyuluhan bagi Dharma Duta Agama Budha non PNS. Penyuluhan dilaksanakan di Aula II Kantor Kanwil Depag Jl Juanda Surabaya, Rabu (6/5).

Pembimbing masyarakat Budha Kanwil Depag Slamet Sag mengatakan, program ini merupakan program Kanwil Depag Jatim yang harus disikapi, tentang kerukunan umat beragama khususnya umat Agama Budha. Selain program Kanwil Depag pertemuan ini untuk mewujudkan wasiat Budha, yaitu bertemu, berkumpul dan musawarah.

Acara ini diikuti oleh 60 penyuluh Agama Budha se Jatim, diantaranya Banyuwanggi, ponorogo, Jember, Blitar, Surabaya, Ngawi, Tulunggagung, dan Kota Batu. Saat ini umat Budha memeiliki kurang lebih 500 wihara yang ada di Jatim.

Pertemuan yang pertama kali ini. dihaprapkan dapat berlansung tiga kali dalam setahun. Slamet menjelaskan ada kendala untuk mengumpulkan penyuluh Dharma Duta karena mayoritas pemeluk Agama Budha berada di pegununggan. Hal ini menyulitkan untuk bekomunikasi.

Saat ini Umat Budah sudah memeiliki Padepokan Dhamma Dipa Arama atau Sekolah Tinggi Agama Budha Kertarajasa di Kota Batu. Padepokan Dhamma Dipa Arama adalah pusat meditasi dan pendidikan.

Sekolah Agama Budha Setara S1 ini sudah lima periode meluluskan Sarjana Agama Budha.Padepokan Dhamma Dipa Arama memeliki dua jurusan yaitu, Dharma Acaria (keguruan agama) dan Dharma Duta (penyuluh agama).

Diharapkan Dharma Duta mempunyai tujuan yaitu, membuat orang lain menjadi pandai, mengamalkan kebaikan, membuat orang lain hidup bahagia dan sejahtera, sertamembuat alam semesta lestari dan terjaga.

Dharma Duta memeliki tugas dan kewajiban yaitu, mempelajari ajaran kebenaran dengan dan sunguh-sunguh, menghargai dengan baik dan benar, mengamalkan ajaran kebenaran dalam kehidupanya, membimbing umat dalam membina moral dan spiruitual serta bertangungjawab segala tugas dan kewajibannya dengan baik.

Untuk menjadi Dharma Duta harus memiliki pengetahuan yang memadai, cara hidup yang baik dan benar, keahlian untuk berceramah dengan baik, membuat rencana dan melaksanakan dengan baik, mampu mengevaluasi dan melaporkan dengan baik, bergaul dengan orang lain dengan baik, menciptakan kerukunan dan perdamaian, serta menjadi motivasi umat dalam mensejahterakan hidupnya.

Pada 9 Mai mendatang Kanwil Depag Jatim akan memperingati hari raya Waisak tahun 2553 tahun Budha di Padepokan Dhamma Dipa Arama, Batu Malang. Waisak digelar untuk memperingati tiga peristiwa penting (tri Suci) Budha Siddharta Gautama.Menurut kepercayaan Budha, tiga peristiwa tersebut yaitu kelahiran, pencapaian Kebudhaan dan Pari Nibana (kematian). Tri suci tersebut disebut Wahyu sebagai teladan umat Budha dalam menjalani kehidupan keagamaan mereka.(oby)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar